Blog untuk tanya jawab mengenai materi dan soal-soal SD SMP SMA

Struktur & Organel Sel

logo tetap biologi

Sel Hewan

Sel Tanaman


Organel Sel dan Fungsinya

1. Cell membran / Membran sel / Plasma membrane / Plasmalemma berfungsi untuk :
  • memisahkan sel dengan lingkungan di luar sel
  • melindungi inti sel dan sistem kelangsungan hidup yang bekerja di dalam sitoplasma
  • Mempertahankan struktur sel
  • transportasi molekul
  • Penanda (Marker) dan Signalling

 
Struktur Membran Sel

Membran sel terutama terdiri dari dua lapis fosfolipid (bilayer fosfolipid)  yang memiliki dua bagian utama yaitu kepala yang bersifat polar dan hidrofilik (suka air) dan bagian ekor yang bersifat non-polar dan hidrofobik (tidak suka air). Tersemat dalam bilayer fosfolipid, ada gugus protein globular yang secara sederhana dibagi menjadi dua golongan yaitu protein integral (yang menembus dua lapisan fosfolipid dari luar hingga dalam sel), dan protein perifer yang  berada di salah satu sisi fosfolipid. Kemudian ada molekul karbohidrat yang tersusun memanjang menempel pada protein (glikoprotein) atau yang menempel pada fosfolipid (glikolipid).

2. Sitoplasma atau Sitosol adalah cairan kental yang berada diantara membran sel dan dan membran inti. Fungsinya adalah sebagai tempat organel sel dan juga tempat berlangsungnya hampir semua proses metabolisme di dalam sel.

3. Mitokondria adalah organel sel yang memiliki membran rangkap / ganda berfungsi sebagai tempat terjadinya proses respirasi aerob. Organel ini memiliki DNA sendiri dan juga vital dalam proses pembentukan energi dalam bentuk ATP. Organel ini hanya ada pada organisme eukariotik.

4. Sitoskeleton adalah organel sel yang berperan sebagai penyusun sistem gerak pada sel. ada dua struktur dari sitoskeleton, yaitu :

  • Mikrotubulus sebagai pembentuk tubuh dan alat gerak pasif (mirip dengan tulang)

  • Mikrofilamen sebagai alat gerak aktif sel (mirip dengan otot)

5.  Nukleus atau Inti sel merupakan struktur di dalam sitoplasma yang terdapat dalam sitoplasma, yang didalamnya terdapat informasi genetika seperti DNA, RNA, dan kromosom, yang berfungsi sebagai pengatur utama segala aktivitas sel. Pada organisme prokariotik, nukleus tidak mempunya membran pembatas. Pada eukariotik, nukleus dibatasi dengan membran rangkap yang disebut dengan membran inti. Membran inti ini memiliki rongga disebut dengan lumen, yang nantinya akan memanjang ke arah sitoplasma membentuk retikulum endoplasma.

6. Retikulum endoplasma atau RE merupakan struktur berongga yang bercabang dan memenuhi sebagian besar luasan sitoplasma. Struktur ini menyusun jaring-jaring kerja sel dan berfungsi sebagai alat transportasi utama di sel. Ada dua macam RE, yaitu :

  • RE kasar / rough : RE yang ditempeli oleh ribosom di sisi luarnya. sehingga memiliki bercak hitam di sekelilingnya. RE kasar memiliki fungsi sebagai alat transportasi protein.

  • RE halus / smooth : RE yang tidak ditempeli oleh ribosom. RE halus memiliki fungsi sebagai tempat sintesis karbohidrat dan lemak.

7. Peroksisom merupakan organel dengan membran selapis dan berfungsi untuk tempat metabolisme sederhana seperti menghasilkan hidrogen peroksida yang kemudian akan diubah oleh enzim katalase menjadi oksigen dan uap air.

8. Dinding Sel atau Cell Wall adalah struktur diluar membran sel yang cenderung keras, tersusun oleh beberapa macam zat seperti selulosa, hemiselulosa, kitin dsb. Dinding sel berfungsi sebagai alat proteksi dan pembentuk sel. Organel ini hanya terdapat di tanaman, bakteri, jamur dan alga. Pada beberapa jenis sel, dinding sel bisa mengalami penebalan dan pengerasan menjadi jaringan kolenkim atau sklerenkim.

9. Kloroplas adalah struktur yang hanya ada pada organisme fotosintetik yang berfungsi sebagai tempat terjadinya fotosintesis. Kloroplas juga memiliki RNA sendiri terpisah dari RNA milik sel.

10. Vakuola adalah struktur rongga dengan single membran dan mempunyai fungsi utama sebagai tempat penyimpanan serta pengatur tekanan osmosis dan tekanan turgor sel. Vakuola berukuran besar pada jaringan tanaman terutama pada jaringan parenkim. Organel ini dibatasi oleh membran yang disebut dengan tonoplas. Organisme ini bisa berubah peruntukannya sesuai dengan bahan yang terdapat di dalamnya. Dalam proses endosistosis, vakuola akan berubah menjadi vakuola makanan yang akhirnya akan berfusi dengan lisosom untuk mencerna makanannya.

11. Plasmodesmata adalah struktur perpanjangan dari sitoplasma melalui lubang di dinding sel yang menghubungkan satu sel dengan sel yang lain. Lubang ini berfungsi sebagai jalur informasi antar sel terutama sel yang memiliki dinding sel yang sulit ditembus.

12. Badan Golgi adalah organel dengan struktur yang mirip dengan RE tetapi tersusun seperti tumpukan mangkuk. Badan golgi memiliki fungsi utama sebagai alat ekskresi sel. Organel ini juga bertanggung jawab dalam proses pembentukan membran sel dan lisosom.

13. Ribosom merupakan struktur kecil yang tersebar di seluruh sitoplasma dan kadang menempel di sisi luar Retikulum Endoplasma. Fungsi organel ini adalah tempat terjadinya sintesis protein.

14. Lisosom merupakan organel kecil bermembran yang membawa enzim pencernaan bernama lisozim sebagai enzim pencernaan intrasel. Organel ini banyak terdapat pada sel yang berfungsi sebagai fagosit seperti sel darah putih. Organel ini juga berperan pada proses autolisis untuk menghilangkan bagian tubuh yang tidak diperlukan lagi seperti ekor pada berudu katak.

15. Sentriol atau Sentrosom adalah sepasang organel dengan benang-benang spindel di sekitarnya yang berfungsi pada saat pembelahan sel. organel ini hanya terdapat pada sel hewan saja.




Labels: XI

Thanks for reading Struktur & Organel Sel. Please share...!

0 Comment for "Struktur & Organel Sel"

Back To Top